Selasa, 03 April 2012

kumpulan rangkaian elektronika sederhana | download rangkaian elektronika sederhana


Sebenarnya banyak sekali rangkaian-rangkaian elektronika yang berguna untuk kehidupan sehari-hari, industri, komputerisasi serta untuk kemajuan teknologi. Tidak bisa dipungkiri bahwa bidang ilmu yang paling menyumbang dalam kemajuan teknologi akhir-akhir ini adalah bidang ilmu elektronika. Berikut cakupan darirangkaian-rangkaian elektronika :

1. Rangkaian elektronika dasar
2. Rangkaian elektronika terapan
3. Rangkaian elektronika sensor
4. Rangkaian elektronika daya
5. Rangkaian elektronika telekomunikasi
6. Rangkaian elektronika analog
7. Rangkaian elektronika digital dan komputerisasi
8. Rangkaian elektronika...dst

I. RANGKAIAN ELEKTRONIKA DASAR

Rangkaian elektronika dasar adalah rangkaian elektronika yang berhubungan dengan dasar-dasar ilmu elektronika atau teori dasar elektronika. Dalam cakupan ini rangkaian-rangkaian yang dibangun merupakan rangkaian yang sederhana. Sehingga untuk para pemula yang ingin belajar mengalisa atau memahami serta membangun rancang rangkaian elektronika harus banyak mempelajari rangkaian-rangkaian elektronika dasar ini. Lihat beberapa contoh rangkaian elektronika dasar serta prinsip kerjanya disini...

II. RANGKAIAN ELEKTRONIKA TERAPAN

Adalah penerapan atau lanjutan dari rangkaian elektronika dasar. Sehingga sudah bisa disimpulkan bahwa pada jenis rangkaian ini memerlukan analisa dan pemahaman yang lebih.

III. RANGKAIAN ELEKTRONIKA SENSOR

Selain bidang komunikasi dan komputerisasi, bidang ilmu elektronika sensor merupakan salah satu penyumbang yang besar dalam mendorong kemajuan teknologi. Rangkaian elektronikasensor pada dasarnya adalah pemanfaatan perubahan kondisi lingkungan yang berupa perubahan sifat-sifat dari suatu benda atau materi yang bisa dirasakan atau diindrakan oleh suatu komponen elektronika. Komponen elektronika yang berfungsi untuk meng-indrakan tersebut disebut sebagai komponen sensor contoh :

- LDR (meng-indrakan perubahan intensitas cahaya)
- Foto Dioda dan Foto Transistor (meng-indrakan sinar infra merah)
- PTC dan NTC (meng-indrakan perubahan suhu)
- Mic pada ultrasonic (meng-indrakan perubahan suara)
- dan banyak lagi komponen-komponen sensor yang sekarang ditemukan

Komponen sensor ini kemudian dimanfaatkan untuk membangun suatu rangkaian sensor dengan bermacam-macam bentuk dan variasi sesuai dengan tuntutan kebutuhan. Anda bisa lihat beberapa contoh rangkaian sensor sederhana di sini... dan disini juga

IV. RANGKAIAN ELEKTRONIKA DAYA

Adalah merupakan jenis rangkaian elektronika yang berhubungan dengan bidang pemanfaatan atau penggunaan daya yang besar. Pada jenis rangkaian ini biasanya rancang bangun rangkaian tidak terlalu rumit dan tidak membutuhkan ketelitian yang lebih.

V. RANGKAIAN ELEKTRONIKA TELEKOMUNIKASI

Menurut saya yang paling memberikan kontribusi yang paling besar dalam kemajuan teknologi akhir-akhir ini adalah rangkaian elektronika telekomunikasi. Bayangkan jika pada awal abad ke-20 kebanyakan orang baru bisa menerima atau mengirim suatu informasi membutuhkan waktu berhari-hari sekarang bisa dilakukan dalam hitungan detik.

Orang tua yang dulu hanya bisa melihat wajah anaknya yang sekolah diluar kota atau luar negeri satu tahun sekali sekarang bisa bertatap pandang kapanpun diinginkan. Selain itu banyak sekali contoh-contoh kegunaan dari rangkaian elektronika komunikasi ini yang bisa sekarang kita nikmati seperti adanya penerapan wi-fi pada jaringan komputer sehingga anda bisa berkoneksi dengan internet dimanapun tanpa penggunaan kabel.

RANGKAIAN ELEKTRONIKA DST...

1 komentar: